Resep Bolu bluder Paling Enak Ala Bunda El Huda Umi

Hari ini, bikin ini buat anak-anak. Kembarku suka banget ternyata.hehehe
Resep by cookpad.

Bluder
bahan 1:

  • 1 sdt ragi instan
  • 1 sdt gula pasir
  • 100 ml air hangat

bahan 2:

  • 120 gr mentega / butter
  • 150 gr gula tepung
  • 3 butir telur

bahan 3:

  • 200 gr terigu segitiga biru
  • 27 gr susu bubuk ( boleh 1 sachet )
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 1/4 sdt baking powder
  • toping: keju parut


Cara buat:

  1. *Oles loyang dg mentega dan tabur terigu tipis saja. Sisihkan
  2. Pertama,
  3. siapkan dulu bahan 3: ayak terigu, susu bubuk dan baking powder. Tambahkan vanili bubuk. Sisihkan.
  4. Kedua:
  5. siapkan bahan 1( biang), Campur fermipan, gula dan air hangat (jangan air panas) Tutup. Diamkan sampai berbusa. Tanda fermipan aktif. Klu tidak berbusa jangan dipakai ya. Tandanya fermipan sudah mati.
  6. Ketiga
  7. Kocok gula halus dan mentega sampai mentega putih. lalu masukkan telur 1 persatu. Kocok rata sampai agak mengembang. Matikan mixer.
  8. Ketiga,
  9. Masukkan bahan 3, aduk dengan spatula sampai rata. Terakhir, masukkan bahan 1 (biang) aduk rata. Masukkan ke loyang tulban (aku pke yg 20 cm). Diamkan sampai mengembang , 45 menit.
  10. Sebelum di panggang beri taburan keju parut.
  11. Panggang 150 dc, 10 menit api bawah, 20 menit api atas bawah. Tes tusuk untuk cek kematangan.
  12. Note: Oven dipanaskan terlebih dahulu, 10 menit.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Bolu bluder Paling Enak Ala Bunda El Huda Umi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel