Untuk pencinta makanan tradisional pasti tahu kue ini, Manis, Legit dan tentu sangat Lezat, Gemblong Ketan Putih
Gemblong Ketan Putih by Citra Pangestuti
Bahan-bahan
- 250 gram tepung ketan putih
- 100 gram kelapa muda parut
- 2 sdm tepung terigu
- secukupnya air panas
- 250 gram gula merah
- 5 sdm gula putih
- minyak goreng
Langkah
- Campur tepung ketan, tepung terigu dan kelapa muda dengan air panas. Uleni sampai kalis. Bentuk oval/bulat sesuai selera
- Goreng bulatan gemblong hingga kecoklatan. Tiriskan
- Cairkan gula merah, saring, masukkan dalam wajan. Masak bersama gula putih hingga larutan gula menjadi kental.
- Masukkan gemblong ketan yang telah digoreng ke dalam larutan gula merah yang telah mengental. Aduk2 hingga membentuk karamel, segera angkat. Sajikan..
0 Response to "Untuk pencinta makanan tradisional pasti tahu kue ini, Manis, Legit dan tentu sangat Lezat, Gemblong Ketan Putih"
Posting Komentar